top of page

YUK KETAHUI GAYA BELAJAR MU

Oleh : Fuad Mimhamimdala, S.Pd


Setiap individu memiliki kecenderungan gaya belajar tertentu, ketahui gaya belajarmu sekarang !


Halo sobat BK !

Kalian pernah dengar ga sih tentang gaya belajar ?

Yap benar! Gaya belajar itu merupakan kecenderungan seseorang dalam belajar dimana individu tersebut menganggap paling nyaman dan paling efektif dalam menyerap, mengatur dan mengolah informasi, singkatnya nih gaya belajar berhubungan dengan cara yang paling disukai individu dalam belajar.


Kenapa mengetahui gaya belajar ini penting ?


Bagi siswa memahami gaya belajar dapat meningkatkan kemampuan dalam memperoleh informasi baru dan meningkatkan prestasi belajar nya lho !

Sebenarnya, secara realita jenis gaya belajar seseorang itu merupakan kombinasi dari beberapa gaya belajar yaitu visual, auditori dan kinestetik, namun masing-masing kita memiliki kecenderungan lebih kepada salah satu diantara ketiga gaya belajar tersebut. Yuk kita pelajari !


Gaya Belajar Visual


Gaya belajar visual berfokus pada apa yang dapat dilihat oleh mata, sehingga dalam menerima informasi individu tersebut dapat lebih mudah mengingat ekspresi wajah, gambar dan video, diagram, dan lebih mengerti dengan baik mengenai posisi, bentuk, angka dan warna. Apa saja sih ciri-ciri gaya belajar visual ?

  1. Bicara agak cepat

  2. Mengingat yang dilihat dari pada yang didengar

  3. Tidak terganggu keributan

  4. Sulit menerima instruksi verbal

  5. Pembaca yang cepat dan tekun

  6. Mementingkan penampilan

  7. Seringkali mengetahui apa yang harus dikatakan tapi tidak pandai dalam memilih kata-kata

Terus bagaimana dong tips nya ?

  1. Gunakan materi visual seperti membuat mind map, gambar ataupun diagram

  2. Gunakan stabilo dan sejenisnya untung menghilite hal yang penting

  3. Gunakan aplikasi seperti youtube untuk melihat ilustrasi dari materi yang dipelajari

Gaya Belajar Auditori


Individu dengan gaya belajar auditori mempunyai kemampuan dalam menyerap informasi melalui pendengaran.

Jika kamu auditori, berarti kamu lebih senang berdiskusi dan mendengarkan penjelasan guru, kamu memiliki kepekaan terhadap suara seperti intonasi bicara teman, irama yang berpola, bahkan mungkin saja saat kamu mengingat atau berfikir, kamu membuat suara sendiri dengan bicara namun kamu mudah terganggu dengan keributan dan lemah dalam aktivitas visual. Apa sih ciri-ciri gaya belajar auditori ?

  1. Suka berbicara sendiri

  2. Mempunyai masalah dengan pekerjaan yang melibatkan visual

  3. Mengingat penjelasan lisan dan senang berdiskusi

  4. Senang membaca keras

  5. Menggerakkan bibir dan mengucapkan tulisan di buku ketika membaca

  6. Biasanya pembicara yang fasih

  7. Berbicara dalam irama yang berpola

Nah bagaimana tips nya ?

  1. Ajak teman untuk berdiskusi terkait materi yang sedang kamu pelajari

  2. Minta penjelasan kepada guru ketika menemukan kesulitan dalam memahami materi

  3. Bacalah materi dengan keras lalu rekam di HP mu dan dengarkan sebelum tidur.

Gaya Belajar Kinestetik


Gaya Belajar ini berfokus pada gerakan dan praktek serta sentuhan, jika kamu termasuk gaya belajar ini biasanya kamu akan sulit untuk duduk diam berjam-jam, kamu suka beraktifitas dan bereksplorasi dan menyenangi kegiatan fisik.

Ciri-Ciri Gaya Belajar Kinestetik :

  1. Belajar melalui praktek langsung

  2. Berbicara perlahan

  3. Menggunakan jari sebagai petunjuk ketika membaca

  4. Menyentuh orang lain untuk mendapatkan perhatian mereka

  5. Memiliki kesulitan dalam menulis namun hebat dalam bercerita

  6. Menyukai permainan yang menyibukkan

  7. Menghafal dengan cara berjalan dan melihat

Berikut tips buat kamu yang gaya belajarnya kinestetik :

  1. Lakukan demonstrasi saat mempelajari materi pembelajaran, seperti bersepeda untuk mengetahui gaya gesek dan berwirausaha untuk mengetahui prinsip ekonomi

  2. 2. Saat menghafal dan mengingat materi pembelajaran cobalah untuk bergerak seperti berjalan

  3. 3. Membuat kliping materi yang menarik dan untuk mengisi waktu luang dan menghilangkan kebosanan

Comentarios


bottom of page